photo banner-ns-468x60_zps1113cee1.gif

Monday, June 20, 2011

Es Pisang Hijau



udah summer di Qatar,, dan mulai buka-buka lagi paririmbon urusan minuman dan per esan,,, hihihiii lupa lagi dulu dapet resep es pisang ijo ini dari mana,,, tapi lumayan sering deh bikin ini terutama dikala summer melanda hehheee,,, ini resepnya yaaa,,,

bahan kulit:
750 ml santan
1 sdm mentega
3 sdm minyak
500 gr terigu
daun pandan secukupnya (aku pake 1 1/2 sdt essens pandan)
garam

10 buah pisang raja matang (aku kalo di Qatar pake 7 buah pisang India yang kuning ukuran sedang)


cara membuatnya:
kukus pisang hingga cukup matang, kupas kulitnya, sisihkan. blender beberapa lembar daun pandan bersama santan kemudian saring (aku langsung campur santan dengan essens pandan). campur santan, mentega, minyak dan garam lalu didihkan sambil diaduk-aduk. tuang ke dalam tepung, aduk hingga benar-benar rata. aduk adonan hingga kalis, tambahkan sedikit santan lagi kalau adonan masih keras. tipiskan adonan kira-kira 1 1/2 ml, bungkus permukaan pisang. kukus sebentar saja kira2 15 menit sampai kulit cukup matang, angkat lalu dinginkan.

bubur sumsum:
45 gr tepung beras
100 gr grabulated white sugar
500 ml santan kental
garam

cara: campur semua bahan, kemudian masak dengan api kecil sambil terus diaduk-aduk hingga mendidih atau meletup-letup dan cukup kental.

pelengkap: sirop merah

penyajian:
iris-iris pisang hijau, siram dengan bubur sumsum dan sirop merah
beri keprukan es batu
hidangkan dalam keadaan dingin


No comments: