Kembali mencoba resep dengan bahan ubi ungu. Kali ini akhirnya praktek juga bikin klepon ubi ungu. Bikinnya tanpa rencana apa-apa dan sempet bingung, wah hasilnya banyak juga ya untuk ukuran keluargaku yang anggotanya masih sedikit. Yang makan cuma aku dan hubby, Faatih belum doyan yang beginian. Malam juga kita diundang makan-makan dalam rangka aqiqah anaknya Mira, temenku. Tapi terus maghrib hubby bilang abis dari Mira mau ke Al Khor, ke acara farewell temen hubby. Jadi aja si klepon ungu, aku cup in buat dibawa kesana :)
Aku pake resep dari teh Renny Asti. Hasilnya legit dan enak deh,,, berikut contekan resepnya yaaa,,,
Bahan:
200 gr ubi ungu yang sudah dikukus dan dihaluskan (aku pake yang frozen)
175 gr tepung ketan
25 gr tepung tapioka
150 ml air
2 sdm air endapan kapur sirih
1 sdt garam
150 gr gula aren/gula merah, iris halus (untuk isi)
100 gr kelapa parut + 1 sdt garam untuk balutan
Cara:
1. Kukus kelapa dengan garam selama 10 menit. Dinginkan.
2. Didihkan air dipanci.
3. Siapkan baskom. Campurkan tepung ketan, tapioka dan garam hingga rata. Tambahkan ubi, aduk hingga rata.
4. Tuang air sedikit demi sedikit sambil diuleni( kalau rasanya sudah bisa dibentuk, hentikan pemberian air). Kemudian tambahkan air kapur sirih, aduk hingga kalis dan bisa dibentuk.
5. Ambil sedikit adonan, isi dengan gula aren, lalu bulatkan. Masukkan ke air yang mendidih, masak hingga mengapung. Angkat, kemudian tiriskan, lalu gulungkan ke kelapa. Siap disajikan.
Selamat mencoba moms :)
No comments:
Post a Comment