Salah satu pilihan hidangan untuk buka puasa adalah beraneka ragam jenis bubur. Salah satunya ya Bubur Kampiun yang merupakan bubur khas dari Sumatra Barat. Orang Minang lebih akrab menyebut bubur ini sebagai Bubua Kampiun. Biasanya bubur ini disajikan sebagai menu sarapan pagi, namum di bulan Ramadhan bergeser menjadi menu buka puasa. Bubur kampiun merupakan campuran dari kolak pisang, bubur sumsum, bubur candil dan ketan hitam. Perpaduan macam-macam bubur itu menghasilkan cita rasa yang manis, legit dan gurih.
Bubua Kampiun
Source: Jajanan Kaki Lima Khas Padang (Linda Carolina Brotodjojo)
10 porsi
Kolak Pisang
5 buah pisang nangka (aku pake pisang Indis), potong sesuai selera
1 L air
1 L santan
10 sdm gula merah yang telah disisir
1 sdt garam
Rebus pisang, gula merah dan garam dalam air hingga gula merah larut dan pisang wangi. Masukkan santan dan masak hingga pisang empuk. Angkat dan sisihkan.
Bubur Candil
150 gr tepung ketan
1 sdt garam
1 sdt air kapur sirih
6 sdm gula merah yang telah disisir
Campur tepung ketan, garam dan air kapur sirih dalam mangkuk. Siram dengan air hangat sedikit-sedikit hingga kalis. Bentuk menjadi bulatan kecil-kecil. Siapkan air mendidih dalam panci. Rebus gula merah. Setelah gula larut, masukkan bulatan tepung dan masak hingga semuanya mengapung. Angkat dan sisihkan.
Bubur Sumsum
400 ml santan cair
1 sdt garam
300 gr tepung beras
2 lembar daun pandan
(aku pake essence pandan juga)
Campur semua bahan dalam panci. Aduk rata. Didihkan di atas api kecil dengan terus diaduk hingga kalis. Angkat dan sisihkan.
Ketan Hitam
400 gr ketan hitam (rendam dalam air selama 3 jam sebelum digunakan)
1/2 butir kelapa parut
Kukus ketan yang telah direndam hingga setengah matang. Masih didalam kukusan, siram dengan air hangat dan aduk rata. Kukus hingga matang. Angkat lalu dinginkan. Campur dengan kelapa parut, sisihkan.
(Aku kemaren pake bubur ketan hitam tanpa santan dan kelapa karena kebetulan punya stok di kulkas).
Penyajian:
Dalam mangkuk letakkan ketan hitam, bubur candil, bubur sumsum, kemudian siram dengan kolak pisang. Dapat disajikan hangat maupun dingin.
Selamat mencoba moms :)
No comments:
Post a Comment